Ketika Jurnalisme Dibungkam Sastra Harus Bicara [Download pdf] - Seno Gumira Ajidarma

Judul Ebook : Ketika Jurnalisme Dibungkam Sastra Harus Bicara

Tebal Ebook : 115 Halaman

Bahasa           : Indonesia

KETIKA jurnalisme dibungkam, sastra harus bicara. Karena bila jurnalisme bicara dengan fakta, sastra bicara dengan kebenaran. Fakta-fakta bisa diembargo, dimanipulasi, atau ditutup dengan tinta hitam, tapi kebenaran muncul dengan sendirinya, seperti kenyataan. Jurnalisme terikat oleh seribu satu kendala, dari bisnis sampai politik, untuk menghadirkan dirinya, namun kendala sastra hanyalah kejujurannya sendiri. Buku sastra bisa dibredel, tetapi kebenaran dan kesusastraan menyatu bersama udara, tak tergugat dan tak tertahankan. Menutupi fakta adalah tindakan politik, yang asyik ber-"Kencan" seperti Matra, atau majalah remaja seperti Mode, apakah tidak terlalu genit jika kita masih berpendapat cerpen terasing dari masyarakat?

Baca Juga
Memang, kita belum tahu, apakah absurditas dan surealisme dalam cerpen-cerpen para sastrawan itu disukai atau, dan seberapa jauh pula eksistensinya di tengah kepungan rubrik sensasi kaum selebritis. Namun setidaknya menjadi kenyataan: cerpen pernah diandalkan sebagai komoditas. Koran Berita Nasional di Yogya sejak awal terbitan versi barunya tak pernah banting harga maupun digratiskan — bahkan memuat cerpen setiap hari (sayang, setelah catatan ini dibukukan, sudah tidak lagi), hampir 90 persen adalah tetje-mahan tonggak-tonggak kelas dunia.

Dengan begini, pertanyaan yang sebetulnya tidak terlalu etis apakah industri cerpen akan membuat seorang cerpenis menjadi pelacur, telah tetjawab. Marga T. atau S.H. Mintaija, atau Asmaraman S. Kho Ping Hoo laku keras bukan karena mengorbankan nilai-nilai dalam dirinya, dan seorang Budi Darma yang barangkali terasing, tentu tidak berpretensi menjadi sufi.

Hukum perdagangan media massa, agaknya, bisa dipisahkan sama sekali dengan moralitas maupun proses kreatif seorang penulis. Hubungannya, justru, dialektika dalam dialog keduanya.

 BACA ONLINE Seno Gumira Ajidarma
 "jika link download bermasalah tolong tinggalkan komentar"

Post a Comment

0 Comments